Cancel
Reset
Kirim

Kriteria CCTV Outdoor yang Terbaik untuk Dipasang di Pabrik

Perangkat CCTV menjadi bagian dari pendukung sistem keamanan di sebuah lingkungan. Tipe CCTV pun beragam dan salah satunya adalah CCTV outdoor yang digunakan untuk mengawasi area luar sebuah gedung atau bangunan. Jenis CCTV ini sangat umum dipasang di area luar sebuah pabrik untuk menjaga keamanan sekaligus pengawas aktivitas area pabrik.

 

CCTV merupakan perangkat keamanan yang sangat umum dipasang di tempat-tempat umum. Pabrik merupakan salah satu contoh tempat umum yang dipakai untuk menjalankan aktivitas produksi. Itulah mengapa perangkat ini akan sangat berguna jika dipasang di area luar dari sebuah pabrik.

 

 

Apa Saja Fungsi CCTV Outdoor?

Untuk apa perangkat CCTV ini dipasang di bagian luar sebuah pabrik? Tentunya pemasangan CCTV luar ruangan ini memang dilakukan untuk tujuan tertentu. Meskipun pabrik biasanya sudah dijaga oleh tenaga keamanan atau security, tetapi tetap saja perangkat CCTV akan dibutuhkan. Berikut adalah beberapa fungsi CCTV di area luar sebuah bangunan pabrik:

 

●  Menjaga Keamanan

Sama halnya seperti fungsi perangkat CCTV pada umumnya, CCTV di area luar pabrik ini akan membantu menjaga keamanan lingkungan pabrik. Seperti kita tahu bahwa CCTV memang menjadi perangkat keamanan yang bisa bekerja selama 24 jam tanpa henti. Pengawasan ini akan sangat efektif untuk menjaga situasi di lingkungan pabrik agar tetap aman terkendali.

 

Tindak kriminalitas saat ini semakin meningkat dan beragam jenisnya. Tentunya kita harus meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan tindak kejahatan tersebut. Apalagi di lingkungan pabrik yang merupakan tempat umum dengan banyak orang keluar masuk. Penjagaan keamanan lingkungan pabrik jelas akan lebih efektif dengan adanya kamera keamanan.

 

● Mengawasi Pekerja

CCTV outdoor di sebuah pabrik juga akan sangat efektif membantu pengawasan pekerja yang ada di lingkungan pabrik. Jadi memang CCTV ini tidak hanya dipakai untuk mengawasi kondisi keamanan lingkungan tetapi juga mengawasi kondisi normal di sebuah lingkungan. Apalagi di sebuah pabrik dengan banyak pekerja yang beraktivitas di sana.

 

Perangkat kamera pengintai ini akan menjadi alat yang sangat membantu pengawasan aktivitas semua karyawan. Bayangkan saja jika tidak ada CCTV, maka akan sulit mengawasi semua karyawan yang ada di sebuah lingkungan pabrik. Dengan adanya CCTV maka pengawasan jauh lebih mudah, bahkan semua karyawan yang bekerja sangat mungkin untuk terpantau melalui CCTV.

 

Bukankah pekerja akan beraktivitas di dalam pabrik? Lalu mengapa dibutuhkan kamera pengaman outdoor? Lingkungan luar pabrik juga akan menjadi area tempat para pekerja beraktivitas. Tidak hanya bagian dalam saja yang butuh pengawasan namun juga area luar pabrik perlu diawasi agar bisa tahu seperti apa aktivitas pekerja di sana. 

 

● Memantau Kondisi Pabrik

Kamera pengintai outdoor akan membantu proses pemantauan kondisi pabrik secara menyeluruh. Agar lingkungan pabrik selalu kondusif digunakan sebagai tempat produksi, maka dibutuhkan pemantauan yang optimal. Jadi bisa dipantau terus kondisi pabrik cukup aman atau tidak, apakah akses karyawan lancar atau tidak, dan lain sebagainya.

 

Fungsi pemantauan ini juga akan berguna ketika pabrik kedatangan tamu dari pihak luar. Saat ada tamu dari luar maka bisa dilihat bagaimana aktivitas tamu di pabrik tersebut. Sama pentingnya juga ketika pabrik mendatangkan pasokan bahan baku. Aktivitas stocking bisa terpantau dengan baik dan dipastikan berjalan dengan lancar.

 

CCTV outdoor di pabrik juga akan membantu pengelola pabrik dalam mengawasi fasilitas yang ada di lingkungan pabrik tersebut. Bisa dipantau apakah fasilitas di lingkungan pabrik dalam kondisi baik, perlu diperbaiki, atau bahkan perlu diganti. Dengan begitu semua fasilitas pendukung di pabrik akan tetap terjaga baik dan membuat segala kegiatan di pabrik berjalan lancar.

 

● Membantu Kerja Security

Perangkat kamera pengintai akan membantu kerja security atau petugas keamanan di lingkungan pabrik. Seperti kita tahu bahwa pengawasan manusia sangat terbatas. Tentu saja petugas keamanan tidak bisa melakukan pengawasan selama 24 jam penuh. Selain itu tenaga keamanan juga tidak bisa mengawasi seluruh lingkungan pabrik dalam satu waktu. Dengan bantuan alarm notifikasi oleh sistem, petugas security tidak perlu memantau secara terus menerus selama 24 jam non-stop, hanya perlu waspada pada alarm – alarm yang sudah diatur sebelumnya.

 

Perangkat CCTV outdoor terbaik akan membantu tenaga keamanan dalam melakukan pengawasan secara menyeluruh di lingkungan pabrik. Apabila ada kejadian-kejadian tertentu yang berlangsung di luar jangkauan security maka bisa langsung dilihat hasil rekamannya. Jadi, ada arsip rekaman yang mudah dijangkau kapan saja untuk melihat situasi di lingkungan pabrik.

 

● Mencegah Tindak Kejahatan

Kamera keamanan akan membantu mencegah terjadinya tindak kejahatan di sebuah lingkungan. Perlu diketahui bahwa keberadaan perangkat ini sangat efektif memberikan rasa takut pada pelaku tindak kriminal. Merasa diawasi selama 24 jam, maka pelaku tindak kejahatan akan berpikir ulang jika ingin melakukan aksinya di lingkungan tersebut.

 

Pabrik menjadi salah satu tempat yang bisa menjadi sasaran tindakan kriminal. Oleh sebab itu perlu dipasang CCTV di bagian luar area pabrik untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan. Orang jahat yang ingin masuk ke area pabrik akan langsung melihat adanya perangkat keamanan di sana.

 

 

Kenali Kriteria CCTV Outdoor

Penting untuk diketahui bahwa perangkat CCTV outdoor berbeda dengan CCTV yang dipasang di area indoor. Agar bisa mendapatkan perangkat kamera pengintai yang berkualitas maka perlu dipahami dulu seperti apa kriteria CCTV yang bagus untuk dipasang di area outdoor. Berikut adalah beberapa kriteria tersebut:

 

●        Spesifikasi Bagus

Kamera keamanan yang akan dipasang di area luar pabrik harus punya spesifikasi yang bagus. Terutama untuk spesifikasi lensa kamera yang digunakan. Lensa kamera harus bisa menangkap gambar dengan baik dan menghasilkan rekaman yang jelas untuk dipantau. Tentu perlu dibuat perbandingan dulu spesifikasi produk agar kamu bisa memperoleh CCTV outdoor terbaik.

 

Perangkat kamera keamanan yang punya spesifikasi bagus akan bisa diandalkan dengan baik. Hasil rekaman juga lebih optimal dan berkualitas. Apalagi jika ingin dipakai untuk mengawasi lingkungan pabrik. Pastikan kualitasnya bagus sehingga perangkat kamera ini bisa digunakan untuk jangka waktu yang lama dan minim kendala.

 

●        Tahan Banting

Berbeda dengan perangkat CCTV indoor, CCTV outdoor membutuhkan ketahanan yang jauh lebih kuat. Hal ini disebabkan oleh lokasi pemasangan yang berada di luar ruangan. Secara otomatis perangkat kamera ini akan langsung terpapar panas, angin, hujan, dan lain sebagainya. Lain dari kamera pengintai indoor yang terlindungi dari semua hal tersebut.

 

Pastikan perangkat kamera keamanan outdoor ini memiliki spesifikasi yang tangguh. Artinya, perangkat ini tetap bisa bekerja dengan baik meskipun terpapar angin, panas, air hujan, maupun gangguan lainnya yang mungkin terjadi. Jangan sampai kamera keamanan outdoor mudah rusak hanya karena terkena panas, terpapar angin, juga terkena air hujan.

 

Sama halnya seperti produk outdoor lainnya. Ketika kamu membeli kamera untuk aktivitas outdoor, pasti spesifikasinya jauh lebih tangguh. Kekuatan produk juga pasti jauh lebih tinggi karena akan menghadapi banyak hal di area luar. Dengan kata lain, perangkat kamera ini tidak boleh mudah rusak hanya karena terkena efek yang mungkin diterima saat dipasang di area luar.

 

●        Dilengkapi Night Vision

Kamera CCTV outdoor terbaik juga sebaiknya memiliki kemampuan night vision. Artinya, kamera ini mampu melakukan pengawasan bahkan di malam hari ketika kondisi pencahayaan terbilang minim. Kamera yang dipasang harus bisa menangkap kejadian-kejadian yang berlangsung di waktu malam tanpa pencahayaan yang cukup terang.

 

Sebaiknya cari tahu dulu apakah spesifikasi kamera memang memungkinkan untuk merekam di waktu malam. Apalagi di lingkungan luar pabrik yang pasti akan begitu gelap ketika malam hari. Selama fitur kamera mendukung, maka tidak masalah untuk menggunakan CCTV ini di area luar lingkungan pabrik.

 

Seringkali terjadi kesalahan pemilihan produk CCTV outdoor. Spesifikasi kamera ternyata tidak mendukung perekaman di waktu malam dengan baik. Akibatnya, hasil perekaman gambar di waktu malam memiliki kualitas yang buruk. Padahal, pemantauan situasi di waktu malam sangatlah penting karena risiko tindak kejahatan jauh lebih besar.

 

●        Punya Spektrum yang Luas

Perangkat kamera pengintai untuk area luar lingkungan pabrik juga seharusnya punya spektrum yang luas. Artinya, jangkauan pemantauannya bisa jauh lebih luas dan detail. Jangkauan pengawasan di lingkungan luar pabrik tentu saja sangat luas. Jadi akan sulit untuk melakukan pemantauan optimal jika spektrum kamera terlalu sempit.

 

Dengan adanya spektrum yang luas ini maka akan jauh lebih mudah untuk menangkap objek di siang maupun malam hari. Hasil pengawasan juga akan jadi jauh lebih efektif. Kerja tenaga keamanan dalam mengawasi kondisi di sekitar pabrik juga akan jadi lebih mudah berkat spesifikasi kamera dengan spektrum yang cukup luas tadi.

 

 

Pilih Kamera Keamanan Terbaik dari Hikvision AcuSense

Dari sekian banyak pilihan produk CCTV outdoor yang bisa digunakan, Hikvision menghadirkan AcuSense sebagai pilihan terbaik. Perangkat CCTV Hikvision AcuSense ini memiliki beragam kelebihan. Berikut adalah kelebihan produk yang ditawarkan oleh Hikvision AcuSense:

 

●        Ada Alarm Manusia dan Kendaraan

Perangkat kamera ini memiliki alarm fokus kepada manusia dan kendaraan yang sangat akurat. Alarm yang dipicu oleh hewan kecil maupun benda-benda tidak relevan akan diabaikan dan tidak membuat kamu merasa bingung atau terkecoh (contoh: burung, kucing, daun dan ranting). Fitur alarm ini juga sudah bisa dinikmati dengan adanya VCA atau fitur pendeteksi gerakan.

 

●        Memiliki Peringatan Visual Juga Auditori

Kamera CCTV outdoor ini juga sudah dilengkapi dengan peringatan visual maupun peringatan auditori. Tentunya peringatan visual dan auditori ini bisa disesuaikan dengan kebutuhan agar bisa menambah lapisan perlindungan. Tak hanya itu, kamera ini juga sudah dilengkapi dengan fitur audio dua arah.

 

●        Mudah Mencari Target dengan Cepat

Kelebihan lain yang ditawarkan oleh perangkat kamera ini adalah kegesitannya dalam mencari target berdasarkan jenis. Nantinya video rekaman akan diurutkan berdasarkan jenisnya, kategori manusia dan kendaraan, serta objek lain. Ini akan sangat membantu meningkatkan efisiensi pencarian.

 

 

Perangkat kamera CCTV dari Hikvision AcuSense ini akan menjadi sebuah pilihan tepat untuk dipasang di area lingkungan pabrik. Produk kamera ini mampu diandalkan untuk menjaga keamanan lingkungan pabrik secara optimal. Hasil perekamannya juga sangat baik dan alarm keamanan yang dimiliki dapat bekerja secara optimal.

 

Pemasangan CCTV outdoor di area lingkungan pabrik akan sangat membantu meningkatkan keamanan. Agar hasil pemantauan jadi optimal, pakailah perangkat kamera CCTV dari Hikvision seri AcuSense. Kualitasnya sangat memuaskan dan dapat diandalkan untuk jangka waktu yang lama dengan hasil rekaman terbaik. 

TAUTAN TERKAIT

Mau informasi lebih banyak?

Berlangganan buletin email kami untuk mendapatkan konten tren terbaru dari Hikvision

Hikvision.com uses strictly necessary cookies and related technologies to enable the website to function. With your consent, we would also like to use cookies to observe and analyse traffic levels and other metrics / show you targeted advertising / show you advertising on the basis of your location / tailor our website's content. For more information on cookie practices please refer to our cookie policy.

 

Hubungi Kami
Hik-Partner Pro close
Hik-Partner Pro
Security Business Assistant. At Your Fingertips. Learn more
Hik-Partner Pro
Scan and download the app
Hik-Partner Pro
Hik-Partner Pro
back to top

Get a better browsing experience

You are using a web browser we don’t support. Please try one of the following options to have a better experience of our web content.